Cara mudah membuat penyedap atau micin homemade
Dapur Masak Enak - Berhubung lagi diet ni jadi kurangi micin dan garam tapi gk sukak hambar.. Y udah aku olah sendiri aja deh penyedap ala aku.. Oke bgt kok rasanya.. mudah lagi cara buatnya.. Yuk langsung aja
Bahan - bahan :
* 100gram ebi atau teru
* 100gram rebon
* 6 bawang merah
* 6 bawang putih
* 1sdm lada atau merica
Cara Membuat :
- Iris bawang merah dan bawang putih sangrai bersama udang rebon dan ebi atau teri kira - kira 7 menit
- Blender sesudah agak dingin. Tidak perlu terlalu halus
- Tambahkan lada dan sangrai hingga cukup kering
- Blender kembali hingg tidak menggumpal dan sangrai kembali hingga benar - benar kering tanpa air
- Masukan didalam jar kedap udara sesudah tidak panas. Siap untuk ditaburkan dimasakan. Selamat mencoba :)
0 comments:
Posting Komentar