Resep timus chocolate sederhana
Dapur Masak Enak - Ini berawal dari buah hati mintak jalan - jalan kemall, tapi memang lagi kurang enak badan trus suami sibuk jadi gak bsa pergi dianya ngambek, aku buatin cemilan aja deh.. heheh
Bahan - bahan :
* 250kg ubi kuning yang sudah dikukus dan haluskan
* 10gram gula halus
* 15 gram tepung sagu / Tepung tapioka
* Sedikit vanili
* Sedikit garam
* Secukupnya minyak untuk menggoreng
Bahan isian : Chocochips
Cara membuat :
- Didalam wadah masukan semua bahan lalu aduk rata atau uleni ringan dengan tangan jika perlu tes rasa
- Bulatkan dan timbang 25gram lalu pipihkan lalu taruh isian dan bulatkan lagi ( saya buat bentuk agak lonjong )
- Panaskan minyak didalam wajan atau teflon lalu goreng dengan api sedang cenderung kecil hingga sedikit kecoklatan atau hingga matang
- Angkat dan tiriskan lalu siapkan dan hidangkan saat masih hangat , sudah dingin pun tetap enak sih. Selamat menconba :)
0 comments:
Posting Komentar