Resep Roti Sarang Lebah Manis Dan Lembut
Dapur Masak Enak - Manis Dan Lembut. Roti sarang lebah ini cocok sekali disajikan saat anda dan keluarga sedang berkumpul bersama sambil nonton tv dan menikmati secangkir teh. Selain itu roti ini juga bisa kok anda hidangkan untuk tamu yang sedang berkunjung ke rumah. Di jamin deh pasti mereka bakal ketagihan. Penasaran dengan rasa roti sarang lebah ini..? Yuk, simak selengkapnya tentang resep roti sarang lebah manis dan lembut di bawah ini.
Bahan :
3 ½ kg tepung terigu yang telah diayak hingga halus
4 sendok makan gula pasir
2 sendok makan butter
1 butir telur yang diambil kuningnya
1 sendok teh baking powder
1 butir telur
1 gelas air hangat
½ bungkus fermipan
¼ gelas yogurt
Almond dan wijen, untuk taburan
Saus :
100 ml susu cair
2 sendok makan butter
1 sendok teh esens vanila
½ gelas gula pasir
Garam secukupnya
Cara Membuat Saus :
Panaskan gula sampai mencair kemudian tuang susu dan aduk sampai rata.
Masukkan garam, esens vanila serta butter dan aduk sampai kental kemudian tuang di atas roti.
Cara :
Langkah pertama adalah dengan melarutkan gula menggunakan air hangat kemudian masukkan fermipan dan biarkan sampai berbusa. Kalau sudah maka anda bisa mengaduk telur dan juga butter kemudian aduk sampai rata.
Selanjutnya, anda bisa masukkan yogurt ke dalam adonan fermipan yang sebelumnya kemudian aduk sampai rata.
Tuang mentega dan telur pada adonan fermipan.
Lalu campurkan tepung dan juga baking soda, anda harus menguleninya sampai bisa berbentuk dan diamkan sampai mengembang.
Tumbuk adonan untuk mengeluarkan angin kemudian bentuk bulat-bulat dan susun dalam loyang yang sebelumnya sudah diolesi dengan mentega, kalau sudah, maka anda bisa mengolesi roti dengan kunig telur dan taburkan wijen serta kacang almond di atasnya biarkan mengembang lalu masukkan ke dalam oven dengan suhu 180 celcius selama 20 menitan.
Angkat dan hidangkan roti sarang lebah ini bersama sausnya
Semoga Resep Roti Sarang Lebah Manis Dan Lembut bermanfaat untuk anda
0 comments:
Posting Komentar